Selasa, 18 Januari 2011

Sukses Menjadi Pemenang Kehidupan

Judul Buku : Menjadi Pemenang Kehidupan (Rahasia Pemenang Kehidupan)
Penulis : Dhony Firmansyah dan Istikumiyati
Penerbit : Leutika Yogyakarta
Tahun Terbit : September 2010
Jumlah Halaman : xviii+ 204 halaman

“Masalah-masalah kita adalah buatan manusia sehingga dapat diatasi oleh manusia. Tidak ada masalah dalam takdir manusia yang tidak terjangkau oleh manusia”(John F. Kennedy).
Kehidupan sekarang ini serba susah, setiap individu pasti mempunyai pelbagai macam persoalan kehidupan yang beragam. Apalagi hidup di era global seperti sekarang ini, dari mulai persaingan bisnis, tuntutan ekonomi, dan persoalan lainnya seolah membuat diri kita semakin tak berdaya untuk menjalani ehidupan. Walaupun kita sudah berusaha dengan sekuat tenaga untuk menghindar dari persoalan kehidupan tetap saja namanya hidup sampai kapan pun dan di manapun pasti persoalan akan datang untuk menghampirinya. Mampukah kita menjadi pemenang kehidupan di dunia ini?
Penulis buku ini, menawarkan solusi kepada kita dalam memecahkan segala kebuntuan yang ada dalam diri kita sehingga nantinya kita akan semakin mudah bahkan menjadi orang sukses “pemenang kehidupan” di kehidupan dunia fana ini. Bahkan, tidak sedikit orang yang bunuh diri, frustrasi, dan terjun ke dunia hitam akibat tak mampu merendam dan memecahkan persoalan yang di di timpanya. Jamil Azzaini, seorang Inspirator sukses mulia mengatakan bahwa “Singgkirkanlah penyakit berbahaya yang akan menjadi penghambat kesuksesan Anda. Ciri-ciri dari penyakit ini adalah perkataan; Saya tidak biasa, saya tidak sanggup, tidak mungkin, dan kata-kata serumpun lainnya”.
Dhoni dan Isti penulis karya buku ini membagi tiga sub bab pembahasan pokok tentang Rahasia Menjadi Pemenang Kehidupan yaitu; Pertama, menjelaskan tentang pengenalan jati diri manusia dan pembagian hidup. Penulis buku ini cukup kritis dalam mengajukan pertanyaan kepada pembacanya seperti; ”Dari mana kita berasal, Untuk apa kita hidup di dunia, dan Kemana setelah mati nantiya” pertanyaan- pertanyaan tersebut merupakan sebuah pertanyaan yang dapat di jawab oleh diri kita sendiri. Dan, diri kitalah sebenarnya yang mempunyai otoritas menentukan arah hidup kita bukan orang tua maupun orang lain hal (2). Kedua, peran keluarga dalam artian pengaruh dari orang-orang yang terdekat dengan kita. Peran Keluarga mempunyai andil yang cukup besar dalam perjalanan hidup kita karena keluarga mempunyai pengaruh besar terhadap diri kita. Dan, peran merekalah sebenarnya yang selalu memacu diri kita untuk terus melaju dan menggapai impian. Misalnya, Orang tua yang telah mendidik (menyekolahkan) kita bahkan jauh lebih baik dari pendidikan orang tuannya dan sampai ke jenjang perkawinan pun orang tua masih mendampingi kita.” Tak ada satu pu manusia di dunia ini yang rela mengorbankan harta bendanya, selalu ikhlas bekerja mencari nafkah dan nyawanya untuk kita, semata hanya untuk kita, kecuali orang tua kita sendiri” hal 59. Ketiga, syarat mutlak untuk menjadi pemenang kehidupan adalah apabila kita mampu mendapatkan pendapatan kita, menambah ilmu yang kita miliki, menambah jenjang karier, dan memberi manfaat bagi orang lain. Untuk menjadi pemenang dalam kehidupan Penulis buku mensyaratkan tiga strategi yaitu; “impian harus masuk akal, impian harus terukur dan cita-cita haru mempunyai jangka waktu yang jelas’ (hal 172). Membaca buku ini kita akan diarahkan oleh penulis untuk menjadi pemenang kehidupan, sangat di sayangkan bila di awal tahun baru kita tak mampu menambah jiwa semangat kita sendiri. Hari esok harus lebih baik dari hari kemarin.
Tantangan kehidupan semakin hari semakin banyak tetapi semua itu tergantung bagaimana diri kita mau mensikapinya. Apa rahasia sukses hidup di dunia ini? Buku ini membantu kita untuk menjadi “sang pengubah mitos” bagi diri kita sendiri. Tahun baru merupakan langkah awal untuk mengobarkan semangat baru. Selamat membaca!